Berbeda dengan Jakarta yang memiliki gedung teater khusus JKT48, menurut Gopta Ardhi sang manajer, masih sedikit penggemar di luar ibukota yang berkesempatan menonton idol grup tersebut secara langsung.
"Konser ini judulnya Perkenalkan Nama Kami JKT48. Di Jakarta ini sudah sering muncul di media, tapi kami merasa masih banyak yang belum tahu tentang JKT48, apa itu JKT48," kata Gopta saat jumpa pers di Kawasan Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (18/6).
Konser itu nantinya akan digelar secara berturut-turut dan melibatkan kota-kota besar seperti Makasar (23/6), Solo (27/6), Balikpapan (28/6), Surabaya (30/6). Kota Jakarta sendiri menjadi penutup rangkaian konser dan dihelat selama dua hari, pada tanggal 3-4 Juli di Tennis Indoor Senayan, Jakarta.
Lewat rangkaian konser tersebut, Gopta berharap, yang belum tahu menjadi tertarik untuk lebih mengenal JKT48. "Kami berharap orang-orang yang belum tahu jadi tertarik untuk tahu," harapnya.
sumber: kapanlagi.com
0 komentar:
Posting Komentar